Branding Your Self & Your Business Training





Apa yang dikenal oleh orang lain atau konsumen Anda, itulah jati diri Anda sebenarnya.

Jika saya sebutkan Kentucky, Gudang garam dan Sosro, tentulah di benak Anda akan tergambarkan Ayam Goreng, Rokok dan Teh Botol.

Iya, apa iya!

Padahal yang saya maksudkan, Kentucky adalah salah satu wilayah atau nama kota di Amerika, Gudang garam adalah benar-benar gudang yang isinya garam dan Sosro adalah nama Pak De teman saya di Jogjakarta.

Tetapi kenapa, ketika saya menyebutkan Kentucky, Gudang garam dan Sosro, yang muncul di benak Anda langsung Ayam Goreng, Rokok dan Teh Botol?

Itulah yang disebut The Power of Branding alias kekuatan sebuah Branding.

Ada yang masih mikir-mikir ketika di ucapkan nama sebuah merek, ini dinamakan Branding Call, ada juga yang begitu disebutkan nama merek tertentu langsung AHA, ini yang dinamakan Branding Top of Mind.


BRAND adalah MEREK yang telah menjalin ikatan EMOSI dengan konsumennya. Kalau sebuah MEREK sudah punya pelanggan maka dia jadi BRAND. Ilmu Selling menghasilkan pembeli. Ilmu Branding menghasilkan pelanggan

Misalnya saya bikin PRODUK. Produk saya memberi manfaat yang bisa dirasakan secara fisik. Lalu saya kasih MEREK sebagai nama produk. Saya buatin LOGO sebagai tanda atas manfaat produknya. Jadi kalau konsumen melihat MEREK dan LOGO itu dia bisa yakin bakal dapat manfaat fisiknya.

Contoh : PRODUK saya ayam goreng tepung. Manfaatnya enak dan mengenyangkan. Saya kasih merek KENTUCKY. Saya buatin logo KFC. Jadi kalau calon pembeli melihat MEREK dan LOGO KFC maka dia akan yakin bakal mendapat ayam goreng tepung yang enak dan mengenyangkan.

Contoh lain : Gudeg Yu Djum itu gak punya MEREK dan LOGO. Seperti bayi baru lahir belum dikasih nama maka dikasih nama IBUNYA oleh perawat.

Demikian juga dengan gudeg tanpa merek itu dikasih nama IBUNYA oleh konsumennya. Nama ibunya Yu Djum. Maka jadilah Gudeg Yu Djum. Karena gigitan pertamanya enak maka merek Yu Djum berproses menjadi BRAND (Referensi : Pak Bi).


Pelatihan BRANDING YOUR SELF adalah untuk Memahami siapa diri Anda, Ingin di kenal sebagai apa alias janji apa yang Anda ucapkan kepada orang lain atau konsumen Anda & Bagaimana membina hubungan dengan pelanggan Anda.

MANFAAT
  • Branding Your Self adalah training yang bersifat pragmatis. Yang memadukan Pengetahuan, Keterampilan dan Pengalaman trainernya.
  • Peserta benar-benar terlibat dalam penguraian materi belajar, sehingga didapat pemahaman lebih mendalam.
  • Games dan simulasi branding membuat peserta tidak hanya belajar, juga terhibur lahir dan batin.

BENEFIT
  • Bagi peserta akan mendapatkan ilmu tentang branding diri dan branding produk serta dapat mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari paska pelatihan
  • Bagi perusahaan memberikan bekal pengetahuan soft skill tentang meningkatkan branding perusahaan yang dijalankan oleh peserta training
  • Menjadikan peserta training sebagai aset intelektual perusahaan untuk menghadapi persaingan usaha

METODOLOGI PELATIHAN
Pelatihan Aktif, Presentasi, Interaktif, Diskusi, Brainstorming, Bermain Peran, Berpikir Kreatif, Simulasi, Studi Kasus, Ice breaker.

MATERI TRAINING
  • Apa itu bisnis?
  • Ilmu Bisnis = Ilmu Kehidupan
  • The World is Flat
  • Five Generation at work and play
  • Millennial Era
  • Marketing to Millennial Generation
  • NARKETING
  • Creativity
  • Branding
  • Added Value of Branding
  • Formula 5 Langkah dalam Branding
  • The Power of Character Building in Business
  • Personal Brand
  •  What is Your Brand? 
   
      Hari 'Soul' Putra
Managing Director WealthFlow 19 Technology www.P3KCheckUp.com
Founder SWAT ACTION
Motivator Keuangan Indonesia
0815 1999 4916